Masukan kata pencarian | Misal Sepatu Mahawiswa, Baju Kuliah, Celana Kerja, Kemeja Kerja

Yuk jalan-jalan dengan voucher hotel dan tiket pesawat murah! Tiket hiburan juga ada.

DENGKE MAS NA NIURA MAKANAN KHAS SUMATERA UTARA


Bila membahas  tentang makanan atau kuliner khas dari Medan Sumatera Utara kita tidak akan kehabisan topik,karena sumatera utara memiliki banyak makanan yang menjadi oleh oleh khas dari daerah tersebut.Salah satu yang menjadi buruan wisatawan saat berkunjung ke Medan Sumatera Utara yaitu Bika Ambon dan Bolu Meranti.Panganan khas medan yang digolongkan sebagai makanan yang umum untuk semua kalangan.Berbahan dasar dari tepung,gula,telur dan santan dengan cita rasa yang beragam.Dan bila kita menilik sedikit ke luar negeri,tentunya kita mengenal makanan khas Jepang yang yaitu Sushi. Makanan yang banyak penggemarnya karena dianggap sebagai makanan sehat kerena cara pengolahannya yang tidak menggunakan minyak bahkan penyedap rasa.Hanya menggunakan olahan ikan segar dan sedikit bumbu tradisional.Sumatera Utara juga mempunyai makanan khas yang cara pengolahannya sama seperti Sushi jepang.Dengke mas na niura(ikan mas na niura) dikenal sebagai sushinya orang batak atau sashimi dari danau toba karena cara pembuatannya yang tidak digoreng,direbus atau dimasak dengan cara lainnya.makanan khas Na niura berasal dari Tapanuli, daerah sekitar tepian danau Toba.Dalam bahasa batak sendiri na niura memiliki arti ikan yang diasami,hanya mengandalkan proses kimiawi dari rendaman asam jungga(jeruk purut).Rendaman asam jungga dapat mengubah ikan mentah menjadi tidak berbau amis.Bumbu lain yang membuat masakan ini semakin nikmat adalah Andaliman(tuba),sebuah bumbu yang memiliki rasa ketir jika dikecap lidah.Perbaduan asam jungga dengan andaliman membuat cita rasa ikan jadi terasa pedas dan hangat di bibir.Na Niura akan semakin nikmat bila ditemani tuak,masyarakat sekitar menyebutnya susu batak.
Dulunya,Na Niura adalah makanan yang dikhususkan untuk raja-raja dan salah satunya adalah raja Sisingamangaraja.Sisingamangaraja adalah Raja yang memimpin negeri Toba Sumatera Utara.Oleh karena itu tidak sembarangan orang bisa memasak Na Niura,hanya juru masak kerajaan lah yang diperbolehkan untuk memasak Na Niura.Namun seiring perkembangan jaman,pecinta Na Niura semakin banyak dikalangan masyarakat.Cita rasanya yg khas membuat orang-orang yang pernah berkunjung atau bahkan pernah mencicipi Na Niura ingin membuatnya sendiri di rumah mereka.Bahkan di sekitaran danau toba seperti kota Balige dan Tarutung sudah banyak ditemui restoran-restoran yang menyediakan Na Niura.Masakan Na Niura juga menyebar sampai ke ke Tuk-tuk di pulau samosir.Nah,mereka yang berasal dari daerah ini dianggap paling pintar dalam meracik bumbu untuk Na Niura.Dan untuk anda yang berkunjung ke kota Medan,anda juga dapat berkunjung ke pasar Merah.Disana ada beberapa rumah makan Batak yang menyediakan hidangan Na Niura tersebut.

Berikut adalah cara pembuatan Na Niura
Bahan-bahan:
 2 ekor ikan mas ukuran sedang
 4 buah asam jungga
Bumbu halus:
 8 butir kemiri , belah dua lalu sangrai
 1 sdm ketumbar, sangrai hingga harum
 5 cm jahe
    5 cm kunyit, bakar
    2 cm lengkuas
    10 butir bawang merah
    1 siung bawang putih
    1 sdm Andaliman
    5 – 10 bucah cabe rawit
    1 batang kecombrang, rebus sebentar
    Garam secukupnya

Cara membuat Dekke Mas Naniura Khas Sumatra Utara:
1.Bershkan ikan dengan air mengalir, buang insang, isiperut dan juga sisik nya
2.Belahikan menjadi dua bagian, sisihkan
3. Sementara itu peras asam jungga, lalu rendam ikan yang sudah dibersihkan dengan asam jungga selama 3 jam
4.Setelah dua jam cabut duri dan tulang ikan dari si ikan sampai menyisakan dagingnya saja.
5. Ambil wadah lalu lumuri ikan dengan bumbu halus sampai rata, diamkan sekalil agi 2 jam
    Sajikan
MAU KULIAH DI AKADEMI PARIWISATA (AKPAR) DENPASAR? INFO PENDAFTARAN ADA DISINI

Posted in Labels: , |

0 comments:

Gudang Voucher dan Tiket

Cari Mode Terbaru Disini!

Akpar Denpasar ada disini: